Nama: Ferra Amalia.s.p
NPM: 12211839
Kelas: 4EA23
BAHASA
INGGRIS 2
Bahasa Inggris adalah bahasa yang digunakan sebagai
bahasa internasional yang juga telah digunakan di berbagai negara di dunia. Di
era globalisasi dewasa ini, bahasa Inggris sudah kian berkembang dalam segala
aspek pengetahuan, yakni sosial, ekonomi, budaya, politik, kesehatan, dan
berbagai bidang lainnya. Hal tersebut lah yang membuat bahasa asing nomor satu
di dunia ini kian penting untuk dipelajari dan tentunya dikuasai. Banyak
manfaat yang bisa kita dapatkan bila kita sudah belajar komunikasi bahasa
inggris atau bahkan sudah menguasai bahasa Inggris dengan baik. Penguasan
bahasa Inggris merupakan salah satu syarat keahlian dan kualifikasi yang
sungguh diperlukan di era globalisasi. Contohnya saat Anda ingin masuk ke
universitas idaman Anda di dalam negeri ataupun di luar negeri lewat seleksi
beasiswa ataupun untuk mendapatkan posisi menjanjikan di suatu perusahaan. Ya,
itu adalah sebagian. Karena masih ada banyak keunggulan lain yang bisa Anda
dapatkan bila Anda belajar komunikasi
bahasa inggris. Oleh karena itu, bagi siapapun baik
itu pemula, penguasaan bahasa Inggris perlu dilakukan sedini mungkin.
Komunikasi
bisnis adalah setiap komunikasi yang digunakan untuk membangun partnerships,
sumber daya intelektual, untuk mempromosikan satu gagasan; suatu produk;
servis; atau suatu organisasi, dengan sasaran untuk menciptakan nilai bagi
bisnis yang dijalankan. Komunikasi Bisnis meliputi pengetahuan yang menyeluruh
dari sisi internal dan eksternal bisnis tersebut. Komunikasi yang internal
termasuk komunikasi visi (perseroan/perusahaan), strategi, rencana-rencana,
kultur/budaya perusahaan, nilai-nilai dan prinsip dasar yang terdapat di
perusahaan, motivasi karyawan, serta gagasan-gagasan, dll. Komunikasi eksternal
termasuk merek, pemasaran, iklan, hubungan pelanggan, humas, hubungan-hubungan
media, negosiasi-negosiasi bisnis, dll. Bagaimanapun bentuknya, semua hal
tersebut memiliki tujuan yang sama, yaitu menciptakan suatu nilai bisnis
(create business value).
Komunikasi
bisnis adalah komunikasi yang digunakan dalam dunia bisnis yang mencakup
berbagai macam bentuk komunikasi baik komunikasi verbal maupun nonverbal.
Komunikasi
bisnis adalah proses pertukaran pesan atau informasi untuk mencapai efektivitas
dan efisiensi produk kerja di dalam struktur dan sistem organisasi. Dalam
kegiatan komunikasi bisnis, pesan hendaknya tidak hanya sekedar informatif
tetapi juga haruslah Persuasif, agar pihak lain bersedia menerima suatu paham
atau keyakinan atau melakukan suatu perbuatan atau kegiatan.
Komunikasi
bisnis adalah proses pertukaran pesan atau informasi untuk mencapai efektivitas
dan efisiensi produk kerja di dalam struktur dan sistem organisasi. Dalam
kegiatan komunikasi bisnis, pesan hendaknya tidak hanya sekedar informatif
tetapi juga haruslah Persuasif, agar pihak lain bersedia menerima suatu paham
atau keyakinan atau melakukan suatu perbuatan atau kegiatan.
Komunikasi
bisnis berbeda dengan komunikasi antar pribadi maupun komunikasi lintas
budaya.
Komunikasi
antar pribadi ( interpersonal communications ) merupakan bentuk komunikasi yang
lazim dijumpai dalam kehidupan sehari-hariantara dua orang atau lebih untuk
mencapai tujuan tertentu. Sedangkan komunikasi lintas budaya ( intercultural /
communication ) merupakan bentuk komunikasi yang dilakukan antara dua orang
atau lebih, yang masing – masing memiliki budaya yang berbeda.
Sumber:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar